
LAMONGAN,Deteksimedia.com – Polsek Babat meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan menggelar patroli Blue Light pada Jumat, 21 November 2025, mulai pukul 01.00 WIB hingga selesai. Patroli ini menyasar potensi gangguan Kamtibmas seperti balap liar dan konflik antar pemuda perguruan silat di wilayah hukum Polsek Babat.
Patroli difokuskan di sepanjang jalan raya Babat-Jombang, yang seringkali menjadi lokasi kegiatan ilegal tersebut. Anggota yang melaksanakan patroli terdiri dari Iptu Bambang S, S.H, Aipda Agus B, Bripka Dwik, dan Briptu Ricky.
Kapolsek Babat, KOMPOL Chakim Amrullah, S.H, M.H, menjelaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk menciptakan Kamtibmas yang aman dan kondusif bagi masyarakat. Dengan kehadiran polisi di malam hari, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindakan yang meresahkan dan membahayakan.
Selama kegiatan patroli, situasi terpantau aman dan kondusif. Polsek Babat berkomitmen untuk terus melaksanakan patroli secara rutin guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Lamongan SEHATI (Sinergi, Empati, Humanis, Amanah, Tegas, dan Inovatif) dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.
(ZM)





Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.