LAMONGAN,Deteksimedia.com – Polsek Sekaran melaksanakan Patroli Kota Presisi (PKP) untuk menjaga Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) serta mengantisipasi potensi bencana alam seperti banjir, tanah longsor, dan kebakaran di wilayah hukum Polsek Sekaran.

Pada hari Kamis, 6 November 2025, mulai pukul 10.00 WIB, Ps. Kanit Samapta dan petugas jaga Polsek Sekaran melaksanakan patroli di pemukiman masyarakat, area rawa, dan sepanjang aliran anak sungai Bengawan Solo di Kecamatan Sekaran.

Dalam kegiatan patroli tersebut, petugas memantau ketinggian air Bengawan Solo dan saluran aliran sungai, serta memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah di sungai guna mencegah penyumbatan yang dapat menyebabkan banjir saat musim hujan.

Selain itu, petugas juga mengingatkan warga untuk berhati-hati dalam menggunakan tabung ELPIJI 3 Kg saat memasak dan tidak membakar sampah sembarangan tanpa pengawasan.

Kapolsek Sekaran, Iptu Ahmad Zunaidi, S.IP, menekankan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana alam.

“Kami terus berupaya memantau situasi dan memberikan edukasi kepada masyarakat agar lebih waspada dan siap menghadapi segala kemungkinan. Dengan kerjasama yang baik, kita bisa meminimalkan dampak dari bencana alam,” ujarnya.

(ZM)