
LAMONGAN,Deteksimedia.com 10 November 2025 – Seorang perempuan bernama Kasriyatin (56), warga Desa Paciran, Kecamatan Paciran, Kabupaten Lamongan, ditemukan meninggal dunia di bibir pantai setempat pada Minggu (9/11/2025) sore. Penemuan ini sontak membuat geger warga sekitar.
Menurut informasi yang dihimpun, sebelum kejadian, korban berpamitan kepada keluarganya sekitar pukul 13.00 WIB untuk menghadiri acara tahlilan di Desa Sumur, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik. Namun, sekitar pukul 16.30 WIB, pihak keluarga menerima kabar duka bahwa Kasriyatin telah ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di tepi pantai.
Kasat Polairud Polres Lamongan, AKP I Nyoman Ardita, S.H., M.H., membenarkan kejadian ini. “Kami menerima laporan dari Ketua Rukun Nelayan Desa Paciran, kemudian anggota langsung melakukan respon cepat dan mengevakuasi korban,” ujarnya pada Minggu sore.
Dua saksi mata, Haji Suwandi (51) dan Habib (40), warga Desa Paciran, menuturkan bahwa korban ditemukan tergeletak di bibir pantai. Warga sekitar segera melakukan evakuasi dan membawa korban ke rumah duka.
Dari hasil pemeriksaan awal yang dilakukan oleh pihak kepolisian, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Anak korban, Dedi Rohman (31), mewakili pihak keluarga, menyatakan bahwa mereka menolak dilakukan visum dan menerima kematian ibundanya dengan ikhlas. Diketahui bahwa Kasriyatin memiliki riwayat penyakit darah tinggi.
“Korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan, dan keluarga telah membuat surat pernyataan tidak keberatan,” imbuh AKP Nyoman Ardita.
AKP Nyoman Ardita juga menambahkan bahwa kasus ini telah dilaporkan kepada pimpinan dan pihak kepolisian memastikan tidak ada unsur pidana dalam peristiwa meninggalnya Kasriyatin. Pihak kepolisian mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak berspekulasi terkait kejadian ini.
(Red)





Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.